Monday, March 15, 2010

Arti sebuah jam tangan bagi Anda

Bagi saya waktu adalah sangat penting. Karena setiap detik adalah hal yang sangat berharga. Sehingga karena waktu sangat berharga maka saya sangat ingin menghargai waktu dengan sama besarnya dengan menghargai diri sendiri.

Oleh karena itu, saya menghargai diri saya sendiri dengan sebuah jam. Alat pencatat
waktu yang sangat terkenal adalah jam tangan.
Di dunia ini banyak produsen jam tangan. Sedangkan negara yang sangat terkenal dengan produksi jam tangan ada 2 yang sangat dominan yakni Swiss dan Jepang. Jika Anda melihat jam tangan Anda ada tulisan Swiss made itu berarti jam Anda di desain di Swiss, di produksi di Swiss dengan menggunakan mesin Swiss. Sedangkan untuk jam yang menggunakan mesin Jepang, biasanya akan tertulis Japan mov't (mesin dari Jepang). Untuk produksi jam Swiss, maka di Indonesia ada beberapa produk yang sangat dikenal di masyarakat misalnya.. Rolex, Omega, Tag Heur, Raymond Weil, maupun Tissot. Beberapa nama yang sangat populer di kalangan kolektor namun untuk orang Indonesia umum agak awam adalah Victorinox Swiss Army, Breitling, Bulgary, Mido,Oris, Panerai, Blancpain, Breguet, Chopard, Corum, dan lain-lain. Dan tentunya untuk jam dari Eropa yang diluar Swiss, misal Itali Paris yang terkanal adalah jam fashion seperti Elle. Sedangkan dari Amerika adalah Fossil maupun Guess. Untuk Elle, Fossil maupun Guess adalah jam dengan dominansi fashion, berasal dari dari fashion dan bukan asli produsen jam tangan.

Untuk Jam jepang, banyak label yang beredar di pasaran. Yang sangat dominan adaah Seiko dan Citizen. Ada beberapa nama produksi dari Jepang seperti Orient, Casio, maupun Alba. Namun nama Seiko dan Citizen di mata dunia dirasakan lebih berkelas. Nama Seiko di Indonesia pun sangat terkenal luas karena produknya sudah beribu-ribu dan mungkin juta menghiasi rumah dan pergelangan tangan orang Indonesia.

Seiko adalah perusahaan jam yang mungkin paling tua di Jepang karena berdiri sejak 1881. Selama malang melintang di bisnis jam, Seiko sudah menorehkan prestasi yang cemerlang yakni (1969) Seiko Astron, world's first quartz watch, (1973) world's first LCD quartz watch with six-digit digital display. Seiko adalah pelopor jam tangan dengan teknologi Kinetik (1988). Yakni teknologi gabungan antara energi gerakan tangan dan quartz. Teknologi ini mampu menyimpan energi dari gerakan tangan selama kurang lebih 6 bulan. Berbeda dengan Automatic yang kekuatannya berkisar sekitar 40 jam. Sedangkan teknologi terbaru dari Seiko adalah Spring drive (sejak 1999), yaitu teknologi yang diciptakan sekitar 26 tahun dari riset Seiko dengan menggunakan 600 prototype. Teknologi ini menggunakan spiral yang mampu di konversi menjadi sebuah energi. Energi inilah yang nantinya akan digunakan untuk menggerakkan roda dari jam. Jam tangan dengan teknologi Spring Drive ini sudah pernah dipakai di luar angkasa dengan modelnya Spring Drive Space walk (limited). Sekarang ini Seiko mengeluarkan produk terbaru dengan beberapa category yakni Spring Drive, Ananta, Velatura, Sportura, Premier, Actura, dan Seiko 5. Nantinya untuk setiap produk akan saya ulas satu persatu di blog ini.

Sedangkan Citizen, terkenal dengan teknologi Eco Drive. Citizen didirikan pada tahun 1924 dan merupakan produsen penemu pertama teknologi solar (matahari). Dan sekarang merupakan pelopor teknologi Eco Drive. Teknologi ini diyakini sangat ramah lingkungan karena tidak menggunakan baterai, hanya menggunakan tenaga cahaya, bisa matahari, lampu dan lain-lain. Dengan teknologi Eco Drive, beberapa produk dari Citizen mampu menyimpan energi matahari (direct sun shine) cukup 3 menit untuk 1 tahun, artinya kita hanya perlu menangkap sinar matahari 3 menit yang mampu digunakan selama 1 tahun.

1 comment: