Monday, August 16, 2010

Apakah Tourbillon itu ?

Apakah Tourbillon itu ?
Sekarang sedang ngetren mengenai technology tourbillon pada jam tangan. Banyak merek jam mewah yang menggunakan technology tersebut utk menarik konsumen. Pertanyaannya, apakah Tourbillon itu? Apakah itu perlu?
Torbillon ditemukan pertama kali oleh Abraham-Louis Breguet pada tahun 1785. Pada tahun tersebut, negara kita lagi ngurusin apa yach ...? Sepertinya masih dalam masa penjajahan yang kelam. ... lho kok malah ngurusin negara?

OK kembali ke Tourbillon ....

Tourbillon di desain untuk meningkatkan akurasi dari jam pocket (waktu itu) sampai akhirnya Patek Phillip menemukan technology yang dapat digunakan pada jam tangan.
Mesin tourbillon pada jam tangan relatif di desain dalam posisi vertikal sehingga ketika di pakai untuk melihat jam maka akan pergelangan tangan kita akan dalam posisi horisontal. Hal ini di yakini untuk bisa mereduksi akurasi yang kurang presisi karena gravitasi. Intinya tourbilon digunakan untuk mereduksi error karena gravitasi bumi.

Pada tahun 2003, Frank Muller mengeluarkan desain double tourbillon. Wah kerena banget coy.... Hal ini keren karena inovasi yang pertama kali menggunakan dua Tourbillon, 1 bergerak horisontal dan satunya vertical.
Lihatlah gambar di samping ....

Tahun 2008 Gruebel Forsey mengeluarkan 3 Tourbillon dalam 1 jam tangan. Sebuah mahakarya dengan tingkat kerumitan yang sangat tinggi. Dan tentunya dengan harga yang sangat tinggi sekali. Rata-rata, jam tangan dari para pembuat jam tangan dunia tersebut di jual dengan sangat terbatas untuk menunjukkan exclusivitas dari jam tersebut.


>>read more..

Sunday, August 15, 2010

ETA Swiss Movement

Ketika Anda membeli sebuah jam, maka biasanya di dalam casing jam tersebut ada tulisan Swiss Movement artinya bahwa jam Anda mesinnya di buat di Swiss. Salah satu produsen mesin jam terkenal di Swiss adalah ETA. Mungkin ETA adalah produsen mesin jam terbesar di dunia. Di perkenalkan pada tahun 1793 di Swiss oleh Isaac, David Benguerel, Julien, Francais Humbert dan sampai sekarang melayani hampir di seluruh dunia. Bahkan ada pabrikan China yang membuat jam di China kemudian di taruh mesin swiss dalam rangka untuk mengejar biaya murah namun mesin berakurasi tinggi.

Dominansi ETA di permesinan jam memang luar biasa. Sampai pada tahun 2005, pihak pemerintah Swiss menuduh ETA sangat mendominasi sehingga dikhawatirkan semua produsen akan sangat tergantung pada mereka. Artinya jika ETA kolap, maka produsen lain akan kolap. Oleh pemerintah Swiss, ETA diberikan kesempatan untuk transfer technology sehingga para produsen dari jam bisa membuat jam nya sendiri misal Patek Philip, Vaceron Constantine, Panerai, Breguet, Chopard, Roger Dubois, dll. Sampai sekarang ETA masih membuat mesin untuk diantaranya jam merek Hamilton, Tissot, Victorinox, Tag Heur, Rolex, Mido, dan lain-lain.



>>read more..